
Kamu, Si INTP, adalah seseorang yang seringkali kehilangan kesadaran di dalam pemikiranmu sendiri. Kamu menghabiskan waktu yang sangat banyak untuk memikirkan sebuah konsep dan memahami bagaimana sistem - sistem yang ada di sekitarmu dapat bekerja.
INTP memiliki ketertarikan yang sangat besar terhadap proses menciptakan inovasi dan menganalisa masalah. Otakmu selalu aktif dalam memikirkan berbagai konsep dan solusi yang kompleks.
INTP juga tidak suka mengikuti cara - cara tradisional dalam melakukan sesuatu. Kamu lebih suka untuk menggunakan caramu sendiri dalam menyelesaikan setiap pekerjaan yang ada di depanmu.
"INTP adalah kepribadian yang paling sering tenggelam di dalam pikirannya sendiri."
Sebagai seorang introvert, INTP memperoleh energi dengan menghabiskan waktu sendirian. Ia cepat merasa lelah saat dihadapkan dengan lingkungan sosial yang padat dan terlalu banyak orang. INTP sering tenggelam dalam pemikirannya sendiri, memikirkan berbagai ide dan konsep abstrak yang hanya ia yang tahu.
Natur INTP yang senang menyendiri seringkali disalahpahami oleh orang - orang di sekitarnya. Orang - orang merasa bahwa INTP adalah seseorang yang dingin dan tidak berperasaan. Padahal, apabila sudah dekat, INTP sebetulnya merupakan seorang pribadi yang hangat dan sangat ramah. Ia hanya terkadang bingung bagaimana cara mengekspresikan perasaanya.